Poldasu gelar silahturahim dengan jusrnalis media online

Kamis, 08 September 20160 komentar

Polda Sumut silaturahmi dengan wartawan online (metro24.co/tuntun siallagan)
Medan (OPM)
Untuk mempererat tali silaturahim dengan para jurnalistik Polda Sumut menggelar silaturahmi dengan wartawan media online di Mapoldasu  , Kamis (8/9/2016).

Acara itu dihadiri oleh Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Dra Rina Ginting dan para Kasubdit Bid Humas Polda Sumut serta 50 orang wartawan Media Online.Acara silaturahmi tersebut dilaksanakan untuk memenuhi Program Kapolri yaitu Promoter (Profesional, modern dan terpecaya) dibidang Managemen Media pada pendekatan Media Mainstream/ Konvensional.


Sebelumnya dalam kata sambutannya, Kabid Humas yang turut didampingi oleh Kasubbid PID AKBP Jahiras Manurung dan Kasubbid Penmas AKBP MP Nainggolan, menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran para rekan awak media. Kabid Humas juga menyampaikan terimakasih kepada media online yang selama ini sudah banyak membantu Polri dan harapan beliau agar para awak media online turut mendukung Polda Sumut dalam mengangkat berita positif terkait keberhasilan dan kinerja Polri yang dapat mengangkat citra Kepolisian.
“Saya menyadari bahwa pada jaman era teknologi informasi seperti sekarang ini, peran media khususnya media online sangatlah dominan, mengingat masyarakat cenderung lebih banyak mengakses media online selain dari pada media sosial seperti Facebook, Twitter, Whatsapp melalui prangkat smartphonenya,” ujar Kabid Humas dalam kata sambutannya dihadapan para awak media online 

Setelah acara tersebut dilaksanakan makan siang bersama kemudian dilakukan pemilihan kordinator wartawan online yang dipilih dengan aklamasi Riski
Bagikan Berita Ini :
 
Support : Creating Website