IKBI PTPN IV Berikan Bantuan Kepada Anak Yatim Piatu
Rabu, 22 Juli 20150 komentar
Medan-(OPM)
Dalam rangka menyongsong hari raya Idul Fitri 1436 H, Ikatan Keluarga Besar Isteri (IKBI) PTPN IV Medan memberikan santunan kepada anak yatim piatu, fakir miskin dan kaum duafa di Masjid Al Muhajirin PTPN IV, Senin 13 Juli 2015.
Santunan kali ini diberikan kepada 228 orang yang terdiri dari 20 orang anak yatim piatu dan 208 orang kaum duafa disekitar Kantor Pusat PTPN IV Medan.
Bantuan diterima oleh masing-masing anak yatim piatu dan kaum duafa berupa beras 10 kg dan uang santunan sebesar Rp250.000.
Ketua IKBI Ade Erwin Nasution mengatakan bahwa ini merupakan kegiatan rutinitas IKBI dalam mewujudkan silaturahmi antara perusahaan dan warga masyarakat lingkungan X Kelurahan Hamdan Kecamatan Medan Maimun.
Pada bagian lain Ade Erwin Nasution berharap kiranya bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya serta berharap untuk mendoakan agar PTPN IV dapat lebih baik lagi.
Sementara Lurah Fadlin dan Kepling X Kelurahan Hamdan Emi Anita mengucapkan terimakasih kepada keluarga besar IKBI PTPN IV atas perhatian kepada warga kami di lingkungan
sekitar Kantor Pusat PTPN IV, dan mendoakan agar PTPN IV tetap jaya serta kegiatan ini dapat berlangsung setiap tahun dan bahkan dapat ditingkatkan lagi.
Turut hadir dalam acara Ketua IKBI PTPN IV Ade Erwin Nasution, Wakil Ketua Ika Haslan Saragih dan Pengurus IKBI PTPN IV lainnya.(ril)