Reses Darwin Lubis Anggota DPRD Sumut

Senin, 04 Januari 20160 komentar

 
 Medan (OPM)
Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Fraksi Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Darwin Lubis, mendapat keluhan soal pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan hingga masalah penumpukan sampah dan banjir.

Hal itu dikeluhkan warga saat Darwin Lubis melakukan reses di dua tempat, masing-masing dengan warga Jalan Letda Sujono Gang Kelambir, Kelurahan Sei Kera Hilir, Kecamatan Medan Perjuangan, Senin (28/12/2015), dan warga Jalan Rawa Cangkuk, Kelurahan Tegal Sari Mandala III, Kecamatan Medan Denai, Selasa (29/12/2015).
Darwin Lubis kepada wartawan di Medan, Kamis (31/12/2015) mengatakan, masyarakat dua kecamatan tersebut, banyak mengeluhkan tentang pelayanan BPJS terutama soal fasilitas rumah sakit dan bagaimana menjadi peserta BPJS terutama bagi masyarakat kurang mampu. Kemudian pihak rumah sakit terkadang kurang memperhatikan kalau peserta BPJS berasal dari warga kurang mampu.
Selain permasalahan BPJS, kehadiran Darwin Lubis sebagai Anggota Dewan dari Partai Hanura, yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sumatera Utara I ini, juga dimanfaatkan warga setempat mengeluhkan persoalan sampah dan kerawanan banjir di daerah itu, serta adanya sebuah pohon besar yang sewaktu-waktu mengancam rumah warga, sebab pohon besar itu sudah berulang kali diajukan ke Pemerintah Kota (Pemko) Medan untuk dilakukan penebangan, tapi hingga kini belum juga terealisasi. (Bar)
Bagikan Berita Ini :
 
Support : Creating Website