Sopir wajib menjaga keselamatan penumpang

Kamis, 16 Juli 20150 komentar


Keselamatan dan nyawa penumpang yang melakukan mudik Lebaran merupakan tanggungjawab sopir. Saat berkendara, sopir tidak boleh dalam keadaan mabuk apalagi mengonsumsi narkoba  karena akan membahayakan keselamatan penumpang.
"Keselamatan penumpang harus diperhatikan oleh sopir saat membawa penumpangnya. Kita ingin menekankan sopir punya tanggungjawab atas nyawa penumpang yang dibawanya,"jelas Kapoldasu, Irjen Pol Eko Hadi Sutedjo didampingi Wakil Gubernur Sumatera Utara, T Erry Nuradi saat mengecek kesiapan sopir, Rabu (15/7) di Terminal Terpadu Amplas.
Lebih lanjut, selain melakukan cek kesehatan dan tes urine pada para sopir, kelaikan kenderaan juga harus diperhatikan. Sebab, kata Kapoldasu, kelaikan kendaraan sangat mempengaruhi tingkat kecelakaan yang bakal terjadi. "Kelaikan kenderaan seperti ban, rem dan kondisi dan sarana pendukung lainnya juga menjadi perhatian kita. Jangan sampai ini tidak diperhatikan sopir, "katanya.
Bagikan Berita Ini :
 
Support : Creating Website