Perjuangan Kesetaraan Wanita Bisa Dilakukan Dimana Saja

Rabu, 04 Juni 20140 komentar

Medan-Sumut, Online Pena Media. com

Ruang perjuangan kaum wanita di masa sekarang terasa sangat luas dan terbuka. Usaha-usaha pemberdayaan dan perjuangan dapat dilakukan baik secara lokal maupun sektoral.inilah suatu bukti bahwa wanita saat ini sejajar dengan kaum Pria dalam mengisi kemerdekaan di Indonesia,sesuai cita-cita RA Kartini

Oleh sebab itu, para pimpinan, pengurus dan anggota Ikatan Keluarga Besar Ibu-Ibu (IKBI) PTPN IV bisa secara langsung dan praktis melaksanakan peran masing-masing di lingkungannya tanpa hambatan sosial seperti yang berlaku di masa lalu.


Demikian disampaikan Ketua IKBI PTPN IV Ade Erwin Nasution ketika menyampaikan sambutan dalam acara peringatan ke-135 Hari Kartini di Wisma Sitalasari Bah Jambi, baru-baru ini.

“Masih banyak ketidak berdayaan di sekeliling kita, baik di afdeling-afdeling maupun di desa-desa sekitar perkebunan. Sebagai contoh, melalui penggalangan perintisan pendidikan pra sekolah maupun luar sekolah kita dapat berperan mempersiapkan generasi penerus yang lebih baik,” kata Ade.

Acara tersebut dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur di tengah keluarga besar PTPN IV, khususnya IKBI PTPN IV atas terwujudnya cita-cita dan perjuangan RA. Kartini yang dikenal sebagai tokoh emansipasi wanita di Indonesia. Acara peringatan yang sama selalu dilakukan setiap tahun dan telah dimasukkan sebagai agenda tetapIKBI PTPN IV.

Di bagian lain, Ade Erwin Nasution mengingatkan, wanita Indonesia sudah dikenal sebagai wanita pejuang sejak masa lalu. Sederetan nama wanita lainnya yang tercatat dalam tinta sejarah Indonesia adalah Cut Nyak Dien, Nyi Ageng Serang, Dewi Sartika, dan masih banyak lagi.


Hadir juga dalam acara peringatan ini jajaran direksi yang meliputi Dirut PTPN IV yang sekaligus sebagai Pembina IKBI PTPN IV, Erwin Nasution, bersama-sama dengan Dirprod Ahmad Haslan Saragih, Dirkeu Setia Dharma Sebayang, Direnbang Memed Wiramihardja, dan DirSDM Andi Wibisono, serta para kepala bagian, Manajer Grup Unit Usaha I Budiono, dan Manajer Kebun Bah Jambi Made Supantana. Sementara, Pembina IKBI PTPN IV, Erwin Nasution, dalam kesempatannya memberikan kata sambutan, menilai bahwa perjuangan RA. Kartini telah membawa dampak yang sangat luar biasa pada kehidupan wanita Indonesia.

Pada peringatan Hari Kartini tahun ini, IKBI PTPN IV mengadakan lomba pidato dengan tema “Peran Wanita pada Era Globalisasi”. Kegiatan ini dimaksudkan untuk membangun pemahaman tentang makna emansipasi wanita dan penjabarannya di masa kini dan masa mendatang, sekaligus menjadi ajang latihan keterampilan berbicara dan menyampaikan gagasan di depan khalayak.(Barat)
Bagikan Berita Ini :
 
Support : Creating Website