Reses DPRDSU Dapil III

Minggu, 24 Juni 20120 komentar



Aspirasi yang disampaikan masyarakat kepada anggota legislative, masyarakat yang disampaikan kepada anggota legislatif dapat terealisasi dengan waktu yang relative singkat.


Demikian dikatakan anggota DPRD Sumut Salomo TR Pardede kepada ratusan warga Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) dalam kegiatan reses Dapil III  yang dilaksanakan di tiga kecamatan se-Sergai, Rabu (30/5).

Di Kecamatan Teluk Mengkudu, acara dilaksanakan di Balai Desa Pasar Baru dilanjutkan ke Kecamatan Perbaungan bertempat di Balai Desa Pematang Sijonam, sedangkan di Kecamatan Pantai Cermin diselenggarakan di Balai Desa Kota Pari yang dihadiri Muspika atau yang mewakili, tokoh mayarakat, tokoh pemuda, tokoh agama dan ratusan warga masing-masing kecamatan.

 Soal DAM irigasi di Desa Sei Buluh yang amblas baru-baru ini, masalah jembatan penyeberangan menuju daerah pariwisata dan juga persoalan jatah Raskin bakal dikurangi menjadi pokok pembahasan aspirasi pada reses di Kecamatan Teluk Mengkudu.program Jamkesmas dan Jamkesda yang tidak menyentuh rakyat miskin , program Lansia yang tak kunjung tersalur, sulitnya lowongan kerja bagi kaum remaja dan nasib nelayan kecil yang diresahkan nelayan pengguna alat pukat katrol  di Sergai.

warga Kecamatan Perbaungan menyampaikan persoalan irigasi khususnya irigasi milik Pempropsu di sepanjang jalinsum yang belum dapat berfungsi secara efektif serta kurang dibenahi sehingga mengakibatkan seringnya air meluap hingga menggenangi pemukiman dan persawahan.

Warga  Desa Pematang Sijonam menyampaikan, dimana diwilayah mereka ada lahan tidur yang meresahkan warga. Lahan seluas lebih kurang seluas 32 Ha terletak tepatnya di tepi jalinsum Perbaungan yang diketahui milik PT Deli Super diusulkan agar dapat diusahai masyarakat.

Warga  Kecamatan Pantai Cermin warga mengungkapkan kurangnya perhatian pemerintah terhadap Desa Kota Pari. Padahal desa ini merupakan penghasil PAD terbesar di kecamatan itu, akan tetapi pembangunan yang dirasakan jauh lebih tertinggal disbanding desa lainnya. Sejumlah aspirasi lainnya juga dilontarkan dalam reses ini.
Bagikan Berita Ini :
 
Support : Creating Website